banner dprd mkassar

Sekda Parepare Tanggapi Protes Pedagang Makanan

pemprov sulsel

SUARACELEBES.COM, PAREPARE –Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Parepare menanggapi aksi protes dari sejumlah
pedagang di sekitaran Pasar Senggol Parepare, terkait pembatasan jam operasional,Sabtu (7/9/2021) malam lalu.

Para pedagang di sekitaran Pare Beach ini meminta penambahan waktu jam malam ditambah hingga pukul 24.00 WITA, sebagaimana  diatur dalam Surat Edaran Nomor 060/48/GT.COVID19 tentang Pemberlakukan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Level 3 untuk Pengendalian Penyebaran Covid-19 di Kota Parepare.

Menurutnya, surat edaran yang berlaku sekarang ini bukan dikeluarkan oleh Pemerintah Kota (Pemkot) Parepare tapi, surat edaran itu surat edaran Satuan Tugas (Satgas). Dalam surat edaran ditandatangani Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda). Mengingat Kota Parepare saat ini berada di Level 3.

“Mencari solusi untuk PKL dimaksud akan dibicarakan lebih lanjut dengan Forkopimda. Karena kebijakan itu adalah tindaklanjut atas Inmendagri (Instruksi Menteri Dalam Negeri) yang ada dan ditindaklanjuti lagi dengan situasi Parepare yang masuk Level 3,” jelas H.Iwan Asaad.

Pedagang yang mengklaim, sudah berkoordinasi dengan Komisi III DPRD Parepare, mereka menyampaikan untuk penambahan waktu jam malam hingga pukul 24.00 WITA.

“Kami belum menerima kebijakan tertulis yang diberikan DPRD dimaksud. Karena kalau kebijakan itu ada, maka kami akan bahas di Forum Forkopimda. Di surat edaran, satgas itu juga bertanda tangan Ketua DPRD sebagai bagian dari Forkopimda,” terang Iwan Asaad.

“Agak sulit kita putuskan saat ini, karena situasi Covid di Parepare sangat tinggi saat ini. Kita berdoa semoga Covid di Parepare segera mereda dan jangan sampai justru naik pada Level 4 seperti di Makassar,” lanjutnya.

Dia menuturkan, suara Tenaga Kesehatan (Nakes) juga tidak bisa dielakkan, dimana sudah lelah, putus asa, bahkan banyak yang sudah terpapar.

“Satgas terus mendorong agar para nakes tetap bersemangat dalam mengemban amanah mulia ini. Mari kita saling menjaga dan saling memahami kondisi saat ini,” tutur Iwan Asaad, Minggu (8/8/2021).

Lebih lanjut dia menjelaskan, PKL (Pedagang Kaki Lima) di Pare Beach itu makan ditempat sampai pukul 20.00 WITA, pesan antar hingga pukul 21.00 WITA.

“Mohon dimaklumi, karena kondisi Covid di Parepare sangat memprihatinkan. Satgas bukan hanya mempertimbangkan dunia usaha, tapi juga mempertimbangkan banyak yang kena Covid, bahkan sudah hampir dua minggu terakhir ini, setiap hari ada yang wafat 1-2 orang. Bahkan pernah 4 orang yang wafat dalam sehari” pungkas Iwan Asaad.(*)

Call Center PU

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *