Puang Tindizzz Ajak Masyarakat Nonton Bareng Timnas Indonesia U-23 di Warkop Bundu

Pemprov-Sulsel Pemprov-Sulsel

SUARACELEBES.COM, MAKASSAR – Brigjen Pol Purn Adeni Muhan Dg Pabali atau yang biasa disapa Puang Tindizzz mengajak masyarakat nonton bareng U-23 Indonesia versus China Taipei di Warkop Bundu Jalan Hertasning Baru, Sabtu (09/09/2023).

Puang Tindizzz ini salah satu Caleg DPRD Provinsi Sulsel dari Partai NasDem untuk Dapil Makassar A. Dia berharap agar pesepak bola Indonesia bisa lepas dari keterpurukan.

“Apalagi melihat komposisi U-23 malam ini berhadapan Taipei begitu beringas,” ungkapnya.

Puang Tindizzz ini tidak pernah melewatkan nonton sepak bola, apalagi jika tim Indonesia yang tampil. Setiap ada pertandingan sepak bola tim Indonesia, Puang Tindizzz selalu mengajak masyarakat nonton bareng dengan tempat atau lokasi yang berbeda.

“Kami senang mengajak masyarakat nonton bareng, biasanya sehari sebelumnya saya sudah menghubungi melalui pesan singkat. Saya merasa senang duduk bersama dengan warga sembari nonton sambil menikmati kopi,” ungkap Mantan Dansat Brimob dan Karo Ops Polda Sulsel ini.

Bapenda-makassar
Banner-nasdem
capil-makassar