SIDRAP – Calon Bupati dan Wakil Bupati Takalar Syamsari Kitta-Ahmad Dg Se’re hadir pada perayaan HUT Kabupaten Sidrap ke 673 tahun.
Hari jadi kabupaten yang dijuluki daerah lumbung padi ini digelar di Kompleks SKPD di Jl Harapan Baru, Sidrap, Sabtu 18 Februari, hari ini.
“Terima kasih atas kehadiran SK-HD pada perayaan HUT Kabupaten Sidrap ke 673 tahun hari ini,” kata Bupati Sidrap Rusdi Masse dalam pidatonya.
Selain ucapan terima kasih, RMS secara mengagetkan para tetamu memperkenalkan SK-HD sebagai Bupati dan Wakil Bupati Takalar terpilih periode 2017-2022.
Hal tersebut diungkapkan RMS merujuk hasil real count KPU melalui form C1 yang yang dilansir di wibesite resmi KPU.go.id.
Dimana pada real count KPU untuk Pilkada Takalar, pasangan nomor urut 2 SK-HD berhasil mengungguli rival politiknya Bur-Nojeng dengan selisih suara 1,16 persen atau 2.023 suara.
Diketahui, SK- HD meraih 50,58 persen atau 88.113 suara, sementara Bur-Nojeng 49,42 persen atau 86.090 suara.
Mendengar penyataan RMS dihadapan ratusan tamu undangan, Gubernur Sulsel Syahrul Yasin Limpo tampak terlihat mangguk-mangguk yang duduk berada di deretan terdepan bersama Wagub Sulsel, Agus Arifin Nu’mang, Ketua PMI Sulsel, Ichsan Yasin Limpo serta sejumlah unsur muspida dan para bupati.
Diketahui, Pilkada Takalar diikuti dua paslon yakni Bur-Nojeng yang diusung 9 parpol masing-masing Partai Golkar,
Gerindra, Hanura, PDIP, PPP, PDIP, Partai Demokrat, PBB, dan PAN.
Sementara SK-HD, mendapatkan usungan dari Partai NasDem, PKS, dan PKB. (*)