banner dprd mkassar

Dinsos Makassar Latih Warga Urus Jenazah

pemprov sulsel

SUARACELEBES.COM, MAKASSAR – Dinas Sosial Kota Makassar bekerjasama dengan Kecamatan Tamalate dan Forum Komunikasi Guru Mengaji (FKGM) Kecamatan Tamalate melatih masyarakat tentang tata cara pengurusan jenazah,  di Masjid Al-Muraaqabah jalan Bontoduri Kelurahan Pa’baeng-baeng, Sabtu (4/2/2017).

Pelatihan tersebut dibuka langsung oleh Kepala Dinas Sosial Kota Makassar, Mukhtar Tahir. Dalam sambutannya, Utta sapaan akrab Muhktar Tahir mengatakan bahwa Pelaksanaan Pelatihan Pengurusan Jenazah sangat besar manfaatnya bagi masyarakat untuk memberikan pengetahuan bagi masyarakat tentang tata cara pengurusan jenazah mulai dari persiapan memandikan hingga tata cara penguburan yang benar sesuai ajaran agama.

”Pelatihan ini memberikan banyak manfaatnya kepada masyarakat, memberikan pengetahuan kepada masyarakat tentang tata cara mengurus jenazah,” Kata Utta.

Dia menambahkan bahwa banyak fenomena saat ini ditemukan jika ada orang meninggal maka sulit untuk mencari orang yang mampu mengurus jenazah. ” Melihat dan belajar dari beberapa kasus sering kita temui jika ada warga yang meninggal dunia keluarga sering kelabakan mencari pengurus jenazah. inilah yang akan kita antisipasi,”Pungkasnya.

Dia juga menjelaskan bahwa pihaknya selama ini menyediakan perlengkapan mayat untuk warga kurang mampu. ” Kita juga siapkan perlengkapan mayat warga kurang mampu,” Jelasnya.(*)

Call Center PU

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *