banner dprd mkassar

99 Persen NasDem-Golkar Bersatu di Pilgub

SUARACELEBES.COM, MAKASSAR – Dua Partai Politik (Parpol) masing-masing NasDem dan Golkar dipastikan berkoalisi di Pilkada serentak, termasuk Pilgub Sulsel 2018 mendatang.

Koalisi tersebut disebut-sebut sudah 99 persen disepakati tinggal menunggu waktu yang tepat untuk direalisasikan.

Bersatunya dia partai papan atas ini ditandai setelah adanya pertemuan sejumlah elite NasDem dan partai berlambang pohon beringin yang terjadi beberapa waktu lalu.

Mereka adalah Ketua Harian Partai Golkar Nurdin Halid (NH), dan Sekjend DPP Partai Golkar Idrus Marham, Ketua Bapilu Golkar wilayah Sulsel, Kadir Halid bersama Ketua NasDem Sulsel, Rusdi Masse dan Sekumnya yakni Syaharuddin Alrif.

Adapun koalisi yang pertama bakal segera diwujudkan antara dua parpol ini adalah Pilwalkot Makassar.

“Sesuai petunjuk dan arahan Jakarta koalisi nasional perlu ditindaklanjuti di daerah yang menggelar Pilkada. Ini demi penyatuan visi dan misi partai,” kata Sekretaris NasDem Sulsel, Syaharuddin Alrif, Sabtu (2/9/2017).

Wakil Ketua Komisi E DPRD Sulsel ini menambahkan, meski belum membahas secara teknis, namun menurutnya, arah kebijakan kedua partai ini sudah semakin mengerucut, yakni menciptakan koalisi Sulsel Bersatu, atau selama ini disebut Koalisi Nasional plus. 

Koalisi ini, bukan hanya untuk kepentingan Pilgub dan Pilkada. Melainkan lebih luas lagi untuk kepentingan nasional. 

“Makanya NasDem dan Golkar kedepan dipastikan akan bersatu. Apalagi kekuatan NasDem dan Golkar di tingkat kabupaten/kota cukup besar,” ujarnya.

Namun untuk mewujudkan hal ini, Sahar panggilan akrab Syaharuddin Alrif ini tinggal menunggu arahan dan petunjuk dari DPP untuk segera mungkin direalisasikan.

Sekjend Golkar, Idrus Marham tak menampik jika partainya dengan NasDem diyakini bakal membangun koalisi besar di Pilkada serentak terkhusus Pilgub Sulsel.

“Target Golkar dan NasDem kan ingin menang. Sehingga untuk mewujudkannya memang perlu ada koalisi,” kata Idrus singkat. (*)

PDAM Makassar