banner dprd mkassar

Camat Manggala Minta Jajarannya Senantiasa Jaga Kedisiplinan dan Loyalitas

pemprov sulsel

PDAM Makassar

SUARACELEBES.COM, MAKASSAR –
Camat Manggala, Andi Anshar AP. meminta seluruh jajarannya baik ASN maupun non ASN atau yang biasa dikenal dengan Laskar Pelangi untuk senantiasa menjaga kedisiplinan dan loyalitas dalam menjalankan tugas sehari-hari.

Hal itu disampaikan Andi Anshar dalam amanat selaku Pembina Upacara dalam Apel Pagi yang dihelat di halaman Kantor Camat Manggala, Jl. Bitowa Raya, Kelurahan Manggala, Kota Makassar, Senin (04/09/2023)

“Yang hadir pada hari ini tetap tingkatkan kedisiplinan serta mampu pertahankan hal positif yang dimiliki, menyampaikan berbagai informasi pelaksanaan program dan kegiatan yang dilaksanakan,” tuturnya.

Kegiatan apel pagi ini diikuti para Lurah se-Kecamatan Manggala, Kepala Seksi dan Kasubag tingkat kecamatan dan kelurahan serta Staf Laskar Pelangi Se-Kecamatan Manggala.

Pada penutup apel pagi dilaksanakan pembacaan doa hal ini dilakukan sebagai bentuk dari internalisasi pelaksanaan sila pertama Pancasila, Ketuhanan Yang Maha Esa.(*)

Pemkot Makassar

PDAM Makassar

Call Center PU