banner dprd mkassar

Gubernur Harap Setiap Warga Sulsel Berdoa Hindari Cuaca Ekstrim

pemprov sulsel

PDAM Makassar

SUARACELEBES.COM, MAKASSAR – Memimpin 8,82 juta masyarakyat Sulawesi Selatan bukan hal yang mudah bagi setiap pemimpin. Meski demikian Nurdin Abdullah masih sempat berharap kepada seluruh masyarakat Sulsel agar sama-sama berdoa untuk menghadapi cuaca ekstrim tahun 2020.

“Kita banyak berdoa kepada Allah SWT, agar dilindungi dari bencana alam di Sulsel ini,” kata sosok dengan sejuta inovasi ini, di acara Apel siaga bencana alam, di Lapangan Karebosi Makassar, Rabu, 8 Januari 2020.

Orang nomor satu di Sulsel ini juga berharap kepada Allah SWT agar diberikan kemudahan dalam menghadapi cuaca ekstrem tahun 2020 ini.

“Kita berdoa agar Allah SWT menurunkan hujan secara teratur, karena salah satu luapan air disebabkan curah hujan yang begitu deras,” imbuhnya.

Tokoh pembangunan daerah terisolir di Sulsel ini, berharap semua daerah di Sulsel menyediakan logistik, sarana pelayanan kesehatan dan tim khusus untuk menghadapi tantangan bencana alam.

“Kita menyiapkan diri untuk menghadapi cuaca yang tidak menentu ini. Termasuk persiapan alat kesehatan, kesiapan logistik, dan diharapkan kepada seluruh daerah lain agar lebih cear,” jelasnya.

“Mudah-mudahan 2020 ini menjadi tahun yang berkah. Kita semua harus mengantisipasi hal-hal yang tidak kita inginkan untuk menghadapi cuaca ekstrem ini kedepannya,” tutupnya.(*)

 

Pemkot Makassar

PDAM Makassar

Call Center PU