SUARACELEBES.COM, SIDRAP- Partai Keadilan Sejahtra (PKS) dijadwalkan hari ini Kamis, 10 Agustus 2017 akan menyerahkan hasil rekomendasi usungan calon bupati Sidrap ke Fatmawati Rusdi. Hal ini terlihat di aula kediaman RMS di Pangkajene di mana sejumlah tim Fatmawati Rusdi sedang mempersiapkan acara proses penyerahan rekomendasi tersebut.
Hari ini giliran PKS yang akan menyerahkan surat rekomendasi usungan ke istri Rusdi Masse ini. Sesuai jadwal yang diedarkan oleh tim Fatmawati, penyerahan akan berlangsung pada pukul 11.00 WITA, Kamis hari ini. Rencananya acara penyerahan ini Alan dihadiri oleh sejumlah pengurus partai pengusung serta para relawan Fatmawati Rusdi.
“Hari ini jam 11.00 WITA PKS resmi mengusung ibu Fatma” ungkap Jabar, yang juga ketua Relawan RMS.
Persiapan di kediaman pribadi RMS yang juga bupati Sidrap ini telah dilakukan sejak semalam. Penyerahan rekomendasi ini, merupakan yang kesekian kalinya dari sejumlah partai yang sebelumnya telah mengusung seperti Partai PAN, PPP, Partai NasDem dan PKB.(*)