SUARACELEBES.COM, MAKASSAR – Wakil Ketua DPRD Provinsi Sulawesi Selatan, Andi Rachmatika Dewi kunjungi konstituennya di Kecamatan Wajo, Kota Makassar. Kunjungan tersebut merupakan rangkaian kegiatan reses anggota DPRD Sulsel.
Mengunjungi daerah tersebut, politisi yang kerap dipanggil Cicu ini menerima banyak keluhan dari warga mulai dari persoalan infrastruktur, iuran sampah bahkan insentif RT/RW pun di keluhkan.
Sebagian besar keluhan yang disampaikan warga sebenarnya bukan menjadi wewenangnya sebagai wakil rakyat di tingkat provinsi karena keluhan tersebut merupakan tanggung jawab pemerintah Kota Makassar. Namun Cicu yang juga merupakan ketua NasDem Makassar ini tetap mencari solusi untuk setiap masalah yang disampaikan warga.
“Sebenarnya ini bukan tanggung jawab kita di DPRD provinsi karena permasalahan warga yang disampaikan adalah tanggung jawab pemerintah kota,” jelas Cicu saat ditemui di lokasi.
“Tapi saya akan tetap bantu untuk mencari solusinya. Nanti saya akan sampaikan ke teman teman di DPRD Makassar agar mencari solusinya,” ujarnya.(*)