SUARACELEBES.COM, MAKASSAR – Lima orang balon kepala daerah terindikasi menggunakan narkoba berupa Benzodiazepin.
Hal ini diungkapkan Kepala bidang Pencegahan dan Pemberdayaan Masyarakat BNN Sulsel, Jamaluddin usai menyerahkan hasil pemeriksaan kesehatan ke KPU di Kantor IDI Sulselbar, Makassar, Selasa (16/1/2018).
“Ada lima orang dari lima daerah yang terindikasi narkoba dan hasil pemeriksaannya kami teruskan ke laboratorium BNN di Jakarta,” ujarnya.
Lebih lanjut, jamal menjelaskan berdasarkan peraturan yang ada ketika calon terindikasi narkoba maka akan diserahkan ke BNN Pusat.
“BNN pusat yang akan menindaklanjutkan hasil pemeriksaan kami,” ungkapnya.
Selain itu, Jamal mengatakan ada 6 parameter pemeriksaan yang dijadikan tolak ukur yakni, morfin, ekstasi, benzo, sabu-sabu, ganja dan kokain.
“Jika keenam itu masuk jadi tolak ukur dikatakan calon terindikasi menggunakan narkoba,” tutupnya.
Namun, sayangnya BNN Sulsel enggan membocorkan kelima orang tersebut.(*)