SURACELEBES.COM, BONE – Warga dari tiga kecamatan, yakni Kahu, Bontocani, dan Libureng kabupaten Bone, berkumpul di Palattae menyambut cagub Sulsel dari Partai Golkar, Nurdin Halid, di Lapangan Kecamatan Kahu, Senin (07/08).
Camat Kahu, Andi Ilham SIP mengerahkan masyarakat dan warganya untuk menunjukkan dukungan totalnya kepada Nurdin Halid, yang berpasangan dengan Aziz Qahhar di Pilgub Sulsel 2018 mendatang.
Dalam sambutan di hadapan warganya, Andi Ilham menegaskan bahwa hanya Nurdin Halid cagub Sulsel yang ada di kecamatan Kahu. Ia mengingatkan kepada warga dari tiga kecamatan ini agar tidak tersesat ke Nurdin lain.
“Jangan salah pilih. Cuma Nurdin Halid yang ada di sini. Bukan Nurdin lain. Jangan sampai tersesat,” tegas Ilham.
Sementara Nurdin Halid dalam sambutannya menyampaikan terima kasih atas sambutan yang menurutnya sangat mengharukan itu. Nurdin meyakinkan warga yang hadir perihal tujuannya menjadi gubernur Sulsel pada Pilgub Sulsel 2018.
“Saya jadi gubernur, bukan untuk berkuasa, sampai 50 tahun. Tapi kalau yang di sana, itu untuk melanjutkan kekuasaan,” ujar Nurdin disambut tepuk tangan.
Sejumlah warga Warga Bontocani tidak bisa menyembunyikan kebanggaanya berjumpa Nurdin.
“Nur Halid orang Bone dan menjadi Tokoh Nasional. Kita ini dari Bontocani sangat bangga,” ujar Petta Mongkang (67), tokoh kharismatik dari Kecamatan Bontocani.(*)