banner dprd mkassar

Legislator Golkar, Debbie Rusdin Reses di Barombong, Warga Desak Pembangunan Drainase Induk

pemprov sulsel

PDAM Makassar

SUARACELEBES.COM, MAKASSAR – Anggota DPRD Sulawesi Selatan, dari fraksi Golkar Debbie Purnama Rusdin melanjutkan reses masa sidang II Tahun 2023/2024.

Temu konstituen kali ini dilakukan di jalan Batu Kangang, Kelurahan Barombong, Kecamatan Tamalate. Warga menyambut antusias kehadiran Debbie Rusdin, Kamis (08/02/2024).

Beragam yang diadukan warga, terkait sejumlah permasalahan di lingkungannya, diantaranya terkait dengan drainase iduk yang yang tidak ada di daerah tersebut, sehinga memicu terjadinya banjir saat musim hujan.

“Masalah yang sangat mendesak disini pak terkait dengan tidak adanya drainase Induk, ini kami sudah sampaikan di Musrenbang tapi belum juga teralisasi. Semoga ibu dewan hadir disini menyerap aspirasi kami agar dibangunkan drainase induk supaya tidak banjir,” ujar Sitti Mutmainna.

Lanjut Sitti Mutmainna menyampaikan agar pemerintah tidak asal menerbitkan izin perumahan, karena perumahan tidak memiliki drainase yang bagus yang juga penyebab Barombong Banjir.

Warga juga meminta pemerintah khusus Dinas Pendidikan Baik kota maupun provinsi agar menjalankan kurikulum pendidikan yang sesuai.

“Sekolah masa anak anak maulai dari SD, SMP hingga SMA diajak nonton bioskon itu tidak ada dalam kurikulum. Membayar lagi saat nonton inj sangat memberatkan kami sebagai orang tua siswa. Apa lagi di Barombong ini hanya pekerja lelas, tingkat pendapatan sangat rendah,” keluh warga.

Selain itu warga juga mengeluhkan pendataan bantuan sosial, karena banyak warga yang kurang mampu tidak mendapatkan bantuan sosial.

Debbie Rusdin dihadapan warga menyampaikan, keluhan warga Barombong akan ditindak lanjuti.

“Saya catat semua keluhanta, terkait permasalah Drainase ada masuk rana provinsi adan juga kota Makassar kami akan sampikan ini pada pemerintah dan Instansi terkait,” tutup Debbie Rusdin.(*)

Pemkot Makassar

PDAM Makassar

Call Center PU