banner dprd mkassar

Cara IYL Merawat Silaturahmi dengan Organisasi Kedaerahan

SUARACELEBES.COM, MAKASSAR- Hubungan Ichsan Yasin Limpo (IYL) dengan organisasi kedaerahan di Sulsel terjalin sangat erat. Hampir di setiap kegiatan besar, seperti halal bi halal, “Mr Komitmen” tersebut selalu dilibatkan untuk hadir.

Dalam dua bulan terakhir misalnya, IYL yang juga Ketua PMI Sulsel, mendapat kehormatan di undang langsung hadir di serangkaian kegiatan organisasi kedaerahan. Seperti Kerukunan Keluarga Gorontalo, Kerukunan Keluarga Madura, Kerukunan Keluarga Luwu Raya, Kerukunan Keluarga Riau, maupun Kerukunan Warga Sunda.

Di setiap silaturahmi IYL di kegiatan organisasi kedaerahan, para perantau yang kini bermukim di tana Bugis, Makassar, Luwu dan Toraja, selalu memberikan sambutan hangat kepada tokoh pelopor pertama pendidikan gratis di Indonesia tersebut.

Antusiasme warga, juga terlihat saat IYL hadir di Halal Bi Halal Karukunan Wargi Sunda di Makassar, Sabtu (23/09/17) siang. Baik saat masuk ke gedung pertemuan, maupun di sela-sela kegiatan berlangsung.

Bahkan, usai kegiatan yang dirangkaikan dengan donor darah bekerjasama PMI Sulsel, puluhan warga KWS antri untuk berfoto bersama. Mulai wefie, maupun foto bareng dengan IYL.

“Tolong dong fotoin saya bareng Pak Punggawa (IYL),” pinta salah seorang warga asal Sunda, Ria Hastuti, kepada kerabatnya, sambil menyodorkan ponselnya yang dilengkapi kamera.

Sekitar 35 menit, IYL yang di halal bi halal itu didaulat memberi sambutan kapasitasnya sebagai ketua PMI Sulsel, nampak sumringah melayani permintaan warga yang antri foto bersama. Tak jarang, ia berbincang penuh keakraban setelah foto bersama.

Begitu juga saat seorang ibu paruh baya menyodorkan kamera ke anaknya untuk di foto bersama, IYL dengan penuh kehangatan mengajak anak tersebut ikut bergabung. “Sini saja Nak,” kata IYL.

Diberbagai kesempatan, IYL memberi apresiasi kepada organisasi atau Kerukunan yang masih eksis di Sulsel. Dia berharap, keberadaan organisasi tersebut bisa dimanfaatkan para warga sebagai wadah mempererat silaturahmi. Termasuk bisa ikut berkonstribusi dalam pembangunan di Sulsel.(*)

PDAM Makassar