SUARACELEBES.COM, MAKASSAR – Bupati Bantaeng, Prof Nurdin Abdullah melakukan penandatanganan Momerandum Of Understanding (MOU) dengan beberapa lembaga untuk memajukan Kabupaten Bantaeng, Jum’at (26/1/2018).
Hadir dalam penandatanganan MOU ini, Presiden Direktur Jababeka, Presiden PATA Indonesia, Rektor Presiden University, Board of Director Jababeka, Direktur Utama Bekasi Power, Direktur Utama Kawasan Kendal.
Hadiri juga Direktur Utama Kawasan Industri Bantaeng Taufik Fachrudin, Kepala Dinas Pendidikan Bantaeng, Kepala Bappeda Bantaeng dan Kepala Dinas Parawisata Bantaeng.
“Dengan MOU dengan beberapa lembaga ini, Kita berharap Bantaeng akan semakin maju khususnya di sektor infrastruktur, pendidikan Pariwisata,” ujar Prof Nurdin Abdullah.
Sementara, Direktur Utama Kawasan Industri Bantaeng, Taufik Fachrudin, mengungkapkan optimismenya dalam pengembangan kawasan industri Bantaeng setelah bergabungnya beberapa lembaga tersebut.
“Kami harapkan dengan bergabungnya lembaga tersebut khususnya Jababeka ke dalam Kawasan Industri Bantaeng maka percepatan pembangunan infrastruktur kawasan dan penyangganya dapat segera direalisasikan,” ujarnya.
“Apalagi dalam waktu dekat salah satu perusahaan Smelter sudah akan mulai beroperasi,” tambahnya.
Di bidang pedidikan kerjasama dengan beberapa lembaga tersebut diharapkan dapat menghasilkan generasi baru Bantaeng yang mampu dalam mengawal pembangunan Bantaeng yang berkesinambungan.
“Dalam waktu dekat Pemkab Bantaeng akan segera menyiapkan tamatan dan siswa kelas 3 untuk ikut bersaing mendapatkan beasiswa dalam beberapa lembaga tersebut,” jelasnya.
Di bidang pariwisata kata Taufik, pihak PATA berjanji untuk mengembangkan dan membuat Bantaeng menjadi daerah wisata dan kunjungan untuk lokal dan luar negeri.(*)