banner dprd mkassar

Begini Alasan Puan Maharani Usulkan IKN Diapit Mabes Polri dan TNI

pemprov sulsel

PDAM Makassar

SUARACELEBES.COM, JAKARTA – Ketua DPR RI Dr. (H.C) Puan Maharani memberikan pembekalan kepada Komando Utama (Kotama) TNI-Polri termasuk pada Pangdam dan Kapolda dalam Rapim TNI-Polri yang diselenggarakan di Mabes TNI, Cilangkap, Jakarta, Selasa (1/3/2022).

Dalam kegiatan tersebut, Puan Maharani mengusulkan pembangunan Istana Negara di Ibu Kota Negara (IKN) baru sejajar dengan lokasi pembangunan Markas Besar (Mabes) Tentara Nasional Indonesia (TNI) dan Markas Besar Kepolisian Negara Republik Indonesia (Polri).

“Menurut saya Posisi Mabes TNI dan Mabes Polri harus mengapit Istana Negara sehingga ketika akan melakukan koordinasi dan jika perlu BKO menjadi mudah,” ungkap Puan dikutip dari CNNindonesia.com.

Menurut Puan, posisi Mabes TNI dan Mabes Polri yang berdekatan dinilai akan mengoptimalkan sinergitas kedua instansi.

Selain itu, Puan juga beralasan, jika Lokasi Mabes TNI dan Mabes Polri berdekatan dengan Istana, artinya jika presiden memanggil Panglima TNI dan Kapolri harus datang dalam 10 menit, hal tersebut bukan tidak mungkin dilakukan.

Selain itu, politisi PDI Pejuangan tersebut juga menyoroti perlunya pangkalan udara (TNI) di dekat pusat Kawasan Inti Pusat Pemerintahan (KIPP) IKN. Sebab berdasarkan rencana, bandara untuk kawasan IKN akan memanfaatkan Bandara di Balikpapan.

Sementara itu, Panglima TNI Jenderal Andika yang turut mendampingi Puan saat meninjau IKN beberapa waktu lalu juga sepakat dengan usul itu. Sebab jika ada Lanud di kawasan KIPP IKN, Panglima TNI akan lebih mudah ketika menurunkan pasukan.

Pemkot Makassar

PDAM Makassar

Call Center PU